Dua hari sebelumnya di tempat yang sama,
pasukan Garuda Jaya (sebutan Timnas U-19) menang dengan skor 4-1. Kini,
Timnas U-19 menang dengan skor tipis 2-1. Dua gol kemenangan Indonesia
dicetak Muchlis Hadi Ning di menit 40 dan Dimas Dradjad menit 76.
Kedua kesebelasan langsung berusaha untuk
mencetak gol di awal babak kedua. Emosi, timnas U-19 sempat terpancing
di pertengahan babak pertama. Beruntung wasit bisa menenangkan emosi
kedua kesebelasan.
Timnas Indonesia U-19 kembali berhasil mempecundangi tuan rumah Uni
Emirat Arab (UEA) dalam laga ujicoba di Tyeyab Awana Stadium Al
Khawaneej, FA UAE Complex, Rabu (16/4) malam.
Memasuki menit 30 aliran bola Timnas U-19 sedikit terganggu. Namun Timnas U-19 alhirnya bisa mencuri gol di menit 40.
Gol berawal dari umpan Hargianto di kotak
penalti. Umpan yang menemui Muchlis Hadi Ning dimanfatkan dengan cermat.
Muchlis melakukan tendangan terarah yang tak bisa diantisipasi kiper
Sultan Almunthery. Skor 1-0 untuk Indonesia menutup laga di babak
pertama.
UEA mendapat pukulan telak di awal babak
kedua. Menit ke-46 wasit memberi kartu kuning kedua yang berarti kartu
merah untuk Mohamed Abdul Baset. Namun 10 menit kemudian, justru UEA
berhasil menyamakan kedudukan lewat lewat Jassem Johar.
Perlawanan UEA 'habis' di menit 70 saat
wasit memberi kartu merah kedua untuk tuan rumah. Kali ini, hukuman
kartu merah diberikan kepada Abdullah Al Noubi setelah melakukan
pelanggaran keras terhadap Muchlis Hadi Ning.
Unggul jumlah pemain dimanfaatkan dengan
baik Timnas U-19. Pelatih Timnas U-19, Indra Sjafri memasukkan Dimas
Dradjad menggantikan Muchlis Hadi Ning di menit 71 dan Dinan Javier
menggantikan Ilham Udin Armaiyn di menit 72.
Hasilnya terlihat di menit 76 saat Dimas
Dradjad mencetak gol. Gol Dimas Dradjad tak lepas dari umpan matang Evan
Dimas yang sebelumnya bekerjasama dengan Hargianto.
Indonesia terus mencoba menambah gol di
sisa waktu yang ada. Tapi hingga peluit panjang dibunyikan wasit, Timnas
U-19 hanya unggul 2-1.
Timnas Indonesia akan mengakhiri tur Timur
Tengah dengan menghadapi salah satu klub asal UEA, Al Shabab pada Jumat
(18/4) malam WIB. (abu/jpnn)
Indonesia U-19:
Awan Setho Raharjo; Putu Gede Juni Antara,
Ryuji Utomo Prabowo, Hansamu Yama Pranata, M. Fatchu Rochman, M.
Hargianto, Evan Dimas Darmono, Paulo Oktavianus Sitanggang, Maldini
Pali; Ilham Udin Armaiyn, Muchlis Hadi Ning Syaifulloh
Uni Emirat Arab U-19:
Sultan Almunthery; Abdulla Ghanem (C),
Mansour Abdullah, Yousif Ali, Abdullah Al Noubi, Mohamed Abdul Baset,
Ali Hasan Salmeen, Omer Jumaa, Jassem Johar, Khaled Abdulrahem, Rashed
Ghanim
source :jpnn.com
Post a Comment